Friday, December 20, 2019

thumbnail

Mangastream dan Jaimini's Box Tutup? Bagaimana Nasib One Piece dkk?

MangaStream Closed - Mangastream Tutup

Dua website scanlation terbesar yang biasa menerjemahkan manga-manga terbitan Shonen Jump memutuskan untuk tidak beroperasi lagi. Jaimini's Box berhenti menerjemahkan manga terbitan Shonen Jump, sementara Mangastream bahkan menghentikan full semua akses ke website dan sosial media mereka.

Berikut postingan resmi dari Jaimini's Box:


Terjemahannya kira-kira seperti ini:

Untuk kalian yang belum tahu, Mangastream sudah memutuskan untuk berhenti secara penuh dalam mengerjakan seri Shonen Jump. Bagian yang penting adalah, Kami rasa ini waktu yang tepat untuk kami mengakhirinya juga...

Mungkin ini terdengar mengejutkan, tapi kami sudah memutuskan untuk berhenti mengerjakan seri Shonen Jump dan fokus pada Webtoons dan seri lainnya dari majalah lain (Shonen Magazine atau lainnya)

Ide utamanya adalah untuk menjadikan akhir dekade ini sebagai perubahan di dunia scanlation, berharap layanan-layanan seperti MangaPlus bisa tumbuh dan memberi lebih banyak konten-konten gratis. Memberi era baru bagi dunia scanlation, dimotori oleh tekad dan keinginan para fans manga yang menginginkan alternatif gratis, mudah diakses, dan legal untuk mendukung para mangaka. Kami berharap hal ini juga akan meningkatkan kualitas scan dan terjemahan yang MangaPlus tawarkan. (Hanya waktu yang bisa menjawab)

Project-project yang terkena dampak oleh hal ini adalah sebagai berikut:
-Black Clover
-We Can't Study
-My Hero Academia
-One Piece
-The Promised Neverland
-Jujutsu Kaisen
-Samurai 8
-Dr. Stone
-Dr. Stone Reboot

Karena banyak orang di tim kami suka pada seri yang kami kerjakan, dan kami tetap ingin mendukung metode belajar mereka, kami tetap akan mengerjakan beberapa seri di atas untuk kami sendiri, dah hanya akan membagikannya di antara para staff (Ini kami tulis di sini jadi jika ada yang menyebut soal mengerjakan sesuatu kami tidak mendapat apa-apa dari ini)

Juga, ini menjadi tahun ke-10 Mangastream! Jadi ucapkan semoga beruntung dan selamat tinggal pada mereka

Ini adalah awal baru sekaligus akhir bagi era scanlation.

Kami berharap kalian semua mendukung MangaPlus! Kalau pekerjaan mereka kurang bagus, email saja mereka

Sekaligus mumpung kalian membaca ini, kami juga ingin mengumumkan bahwa Event Xmas yang kami jalankah hanya berlangsung sampai 24 desember! Jadi mohon segera kirim submissions kalian!

Intinya, Mangasream dan Jaimini's Box akan berhenti menerjemahkan One Piece dkk. Dan sebagaimana yang kita tahu, web-web terjemahan Indonesia mengambil sumber dari sini. Jika mereka tidak ada, maka terjemahan Bahasia Indonesia pun tidak akan ada. Lantas bagaimana kita bisa mendapat akses untuk membaca chapter terbaru One Piece dkk?

Seperti yang juga sudah dijelaskan di atas, ada layanan yang disebut dengan MangaPlus, bisa diakses melalui websitenya mangaplus.shueisha.co.jp atau bisa pula di-download aplikasinya di Playstore maupun Appstore.

Di sana kalian bisa membaca terbitan terbaru Shonen Jump secara gratis, dan waktu rilisnya sama dengan waktu rilis manganya di Jepang, yaitu tiap hari Senin. Bahasa yang tersedia yaitu Bahasa Inggris dan Spanyol.

Jadi, kalian bisa secara legal dan gratis membaca terbitan baru One Piece dkk, atau menunggu website-website translator tidak resmi untuk menerjemahkannya ke Bahasa Indonesia.

Untuk kalian yang tidak sabar ingin membaca spoiler lengkap One Piece 966, kalian bisa membacanya di: Spoiler Lengkap One Piece Chapter 966 Bahasa Indonesia

Follow twitter @YonkouTerkuat untuk memperoleh update terbaru dari YonkouTerkuat

Subscribe by Email

Follow Updates Articles from This Blog via Email

No Comments